JEMBER – Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila digelar oleh Pemerintah Kabupaten Jember di lapangan Kecamatan Sukorambi, pada Selasa 01/10/2024, dengan Inspektur Upacara Pj. Bupati Jember Imam Hidayat, dengan thela Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas.
Hadir pada kgiatan tersebut diantaranya Dandim 0824/Jember Letkol Arm Indra Andriansyah, Kapolres Jember Akbp Bayu Pratama Gubunagi, Ketua Pengadilan Negeri Budiansyah, Kepala RSAD Baladhika Husada Letkol Ckm dr. Arif Puguh Santoso, Sekda Hadi Sasmito serta pejabat terkait lainnya.
Dalam kegiatan upacara tersebut, Pembacaan pembacaan Teks Pancasila oleh Inspektur Upacara Imam Hidayat, Pembacaan Ikrar dilakukan oleh Ketua DPRD Kabupaten Jember Ahmad Halim, Komandan Upacara iptu Heru Siswanto, Perwira Upacara Akp Istono, Pembaca UUD 1945 Revilia Calya (Paskibraka Kabupaten Jember Tahun 2024), Pembacaan Do’a oleh Kabag Kesra M Musodaq.
Menyikapi kegiatan tersebut Dandim 0824/Jember Letkol Arm Indra Andriansyah saat kami wawancarai menyatakan, bahwa kegiatan ini merupakan pengingat bagi kita semua akan wujud kekuatan dan keampuhan Pancasila dalam menghadapi berbagai ujian, sehingga simbol kekuatan ideologi, spiritualitas Pancasila sakti harus terus dijaga oleh seluruh komponen bangsa sekaligus pengingat bagi generasi penerus untuk terus menjaga persatuan dalam bingkai Pancasila.
Baca juga:
Kasal Resmikan Monumen KRI Nanggala-402
|
Sehingga melalui kesempatan ini saya ikut menghimbau kepada semua pihak, semua elemen masyarakat untuk senantiasa meningkatkan persatuan dan kesatuan, apalagi ditengah masa kampanye Pilkada Serentak 2024 sekarang ini. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)