Pastikan Hewan Sehat, Polsek Wuluhan Kawal Vaksinasi Ternak

    Pastikan Hewan Sehat, Polsek Wuluhan Kawal Vaksinasi Ternak

    Jember, Maraknya virus Penyakit Mulut dan Kuku yang menyerang hewan ternak di beberapa wilayah Kabupaten Jember, Senin (27/6/2022), Polsek Wuluhan Polres Jember bersama dengan jajaran Muspika Kecamatan Wuluhan melakukan pengawalan vaksin PMK Perdana di Dusun Kepel Grintingan Desa Lojejer.

    Dalam vaksin yang melibatkan dokter dari Puskeswan Kecamatan Balung, dan tanpa terjadwal sebelumnya, pihak Polsek bersama dengan Koramil Wuluhan secara door to door melakukan siaran keliling menggunakan Megaphone kepada para peternak.

    Meski sosialisasi dilakukan pada saat bersamaan dengan pelaksanaan vaksin, puluhan peternak dengan antusias mengantarkan hewan ternaknya ke lokasi tempat vaksin yang sudah ditentukan oleh pihak Puskeswan.

    “Tidak ada persiapan sama sekali dalam pelaksanaan vaksin PMK ini, pihak Puskeswan menghubungi kami untuk mengumumkan ke petani pada Senin pagi, sehingga tidak ada persiapan, dan kami langsung mengerahkan anggota untuk mengumumkan ke warga melalui siaran keliling hari itu juga, dan Alhamdulillah antusias warga cukup terlihat, hal ini terbukti ada 71 ekor sapi yang divaksin di satu titik, ” ujar Kapolsek Wuluhan AKP. Solehan Arif. SH.

    Kapolsek menjelaskan, bahwa pemberian vaksin PMK kepada hewan ternak sangat penting dilakukan, mengingat penyebaran virus PMK terhadap ternak sangat cepat menular, terlebih terhadap hewan yang akan dijadikan kurban.

    “Kami akan terus melakukan pemantauan terhadap kondisi hewan ternak warga, dan memberikan sosialisasi kepada warga, agar saat ternaknya terindikasi ada gejala PMK, untuk segera memisahkan dengan hewan lainnya, dan segera koordinasi dengan petugas lapangan PTL maupun kepada Muspika, ” jelas Kapolsek.

    Sementara drh. Adi Luhung dari Puskeswan Balung dalam kesempatan tersebut juga mengatakan bahwa vaksin OMK untuk hewan ternak memang agak mendadak, hal ini karena pihaknya barusaja mendapatkan vaksin dengan jumlah dosis 4000 vaksin, dimana vaksin tersebut harus segera dilaksanakan di beberapa desa.

    “Memang vaksin ini sangat mendadak dan jadwal yang mepet, karena harus dilakukan di beberapa titik, tadi pak Babinsa dan Bhabinkamtibmas mengumumkan dengan menggenakan pengeras suara megaphone keliling kampung, agar peternak mengantarkan hewan ternaknya untuk ikut vaksin, ” ujar dr. Hewan Adi Luhung di sela-sela vaksin.

    Namun meski mendadak, pihaknya sangat bersyukur, karena kerja keras anggota dari Polsek Wuluhan dan Koramil Wuluhan membuahkan hasil, banyak warga yang memiliki ternak sapi di Dusun Grinting sangat antusias mengantarkan ternaknya untuk di vaksin. “Alhamdulillah meski mendadak, para pemilik sapi sangat antusias mengantarkan sapinya untuk di vaksin, ” jelas Adi.

    Adi juga menjelaskan, bahwa sapi yang harus ikut vaksin juga tidak boleh sakit apalagi terindikasi terkena PMK, sapi harus sehat, karena vaksin untuk ternak hampir sama dengan vaksin yang diberikan kepada manusia.

    “Sama dengan saat kita mau vaksin covid, kondisi ternak harus sehat, dan nanti setiap ekor sapi akan di vaksin 2 kali juga, dan lokasi vaksin juga kami jauhkan dari ternak yang terindikasi terkena PMK, hal ini agar tidak menular ke ternak lainnya, ” pungkas Adi Luhung. (Humas Polres Jember)

    Polres Jember Kapolres Jember Hery Purnomo Pmk Polsek Wuluhan Kapolsek wuluhan
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Dance Sport Cabor Baru Ikut Sumbangkan Medali...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Jember Tinjau Pilkades Serentak,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Babinsa Kraton Koramil 0824/18 Kencong Ikut Memberikan Penyuluhan Pada Posyandu Remaja
    Danramil 0824/09 Tempurejo Bersama Muspika Silaturahmi Ke Pesantren Al Wafa Mantapkan Komsos
    Kasdim 0824/Jember Dampingi Kunjungan Tim Observasi MBG dan BPKP Provinsi Jawa Timur
    Kelompok Staf Ahli Pangdam V/Brw,  Tinjau Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis Wilayah Kodim 0824/Jember
    Posramil 0824/30 Sukorambi bersama Brigif 9/K Melaksanakan Karya Bakti TNI Penghijauan, Mitigasi Bencana Tanam 1000 Pohon
    Kodim 0824/Jember Gelar Donor Darah Peringati Hari Juang TNI AD ke-79 dan HUT Kodam V/Brawijaya ke-76
    Karya Bakti TNI  Koramil 0824/20 Gumukmas Menyiapkan Pembenahan Rumah Warga. Atapnya roboh Akibat Kerangka Rapuh
    Dandim 0824/Jember Hadiri Soft Launching Alun-alun Jember Nusantara, Tampilan Modern Diharapkan Mampu Tingkatkan Perekonomian
    Aksi Dandim 0824/Jember di Jaga Dhita Adventure Trail : Kolaborasi Seru  Ajang Silaturahmi dan Baksos Bangun Masjid Lojejer
    Danramil 0824/16 Tanggul Kunjungi Pelajar SMP 17 Agustus,  Yang Sedang Jalani Ujian Semester
    Babinsa Sempusari Koramil 0824/12 Kaliwates Komsos dengan Pengurus Gereja, Bahas Rencana Pengamanan Nataru
    Usai Penghitungan Tingkat Kecamatan, Koramil Jajaran Kodim 0824/Jember Bersama Aparat Terkat Kawal Pergeseran Logistik Pilkada Ke KPUD Kabupaten Jember
    Banjir Luapan Landa Desa Wonoasri, Dandim 0824/Jember Turun Ke Lapangan Bersama BPBD Jember
    Tanggapi Keluhan Masyarakat, Polres Jember Lakukan Penyisiran dan Razia Aksi Balap Liar 
    Ketua Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim 0824/Jember Usai Kunjungan Kerja Ke Ranting 15 Koramil 0824/14 Panti, Tinjau Indukstri Kerajinan Alat Dapur
    Cegah Stunting Pasukan TMMD Ke 117 Tahun 2023 Bagikan Gizi Tambahan Ibu Hamil dan Balita`
    Dandim 0824/Jember Hadiri Acara Buka Puasa Bersama Perguruan Silat Se-Kabupaten Jember 
    Babinsa Koramil 0824/20 Gumukmas Kerja Bakti Bersama Warga Bersihkan Jalan Desa dan Normalisasi Selokan

    Ikuti Kami