PMI Jember Peroleh 3.346 Kantong Hingga Saat Ini

    PMI Jember Peroleh 3.346 Kantong Hingga Saat Ini

    JEMBER – Semangat Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Jember untuk menghimpun 5.000 kantong darah selama Ramadan 1443 H terus digalakkan. Berdasarkan Catatan Unit Donor Darah (UDD) PMI Kabupaten Jember sampai 25 April 2022 sudah menghimpun 3.346 kantong darah. Kurang sekitar 1.654 kantong lagi.

    Dengan masih ada sisa waktu beberapa hari ini, tim mobil unit (MU) UDD PMI Kabupaten Jember akan terus berupaya untuk memenuhi target 5.000 kantong darah. “Memang masih agak jauh dari target semua yaitu 5.000 kantong darah. teman-teman yang di lapangan masih berjuang, semoga bisa tembus 5.000, ” kata ketua PMI Kabupaten Jember H EA Zaenal Marzuki SH MH. 

    Dia menjelaskan,  target 5.000 kantong darah adalah angka yang aman untuk memenuhi stok liburan Hari raya Idul Fitri 1443 H yang berlangsung cukup lama, mulai 29 April sampai 9 Mei 2022. 

    Berdasarkan catatan UDD PMI Kabupaten Jember perolehan darah mulai 1 sampai 25 April mencapai 3.346. Dengan rincian untuk golongan darah A sebanyak 714 kantong, golongan darah  B sebanyak 1045. Golongan darah AB sebanyak 219 dan golongan darah O mencapai 1.368 kantong. Ketua PMI Kabupaten Jember H EA Zaenal Marzuki SH MH mengatakan perolehan diatas 4.000 kantong darah cukup mengcaver selama Liburan Hari raya Idul Fitri. “Kami berharap perolehan darah Safari Ramadan di atas 4.000 kantong. ini angka minimal untuk bisa memenuhi kebutuhan darah, ” ujarnya. 

    Dia yakin, dalam beberapa hari terakhir ada lonjakan jumlah pendonor darah. salah satunya kegiatan donor darah yang dilaksanakan bersama Brigif IX Jember. Ratusan anggota TNI dan anggota Persit ambil bagian dalam kegiatan donor darah yang digelar di markas Brigif IX Jember. Tim mobil unit UDD PMI kabupaten Jember juga masih intensif melakukan kegiatan donor darah keliling kecamatan. (*)

    Jember Jatim
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0824/Jember Bagikan 1.131 Paket Zakat...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Jember Tinjau Pilkades Serentak,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri Siapkan Ambulans Udara Selama Operasi Lilin 2024 untuk Dukung Libur Nataru Aman
    Panglima TNI: Setiap Tindakan Yang Kalian Lakukan Jadi Cerminan Wajah TNI dan Negara Indonesia Di Mata Dunia
    Kodim 1710/Mimika Gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-76 Tahun 2024
    Kelompok Staf Ahli Pangdam V/Brw,  Tinjau Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis Wilayah Kodim 0824/Jember
    Posramil 0824/30 Sukorambi bersama Brigif 9/K Melaksanakan Karya Bakti TNI Penghijauan, Mitigasi Bencana Tanam 1000 Pohon
    Ziarah Hari Juang Kartika Ke 79 dan HUT Ke 76 Kodam V/Brw di TMP Patrang di Pimpin Karumkit TK III Baladhika Husada Jember
    Kasdim 0824/Jember Dampingi Kunjungan Tim Observasi MBG dan BPKP Provinsi Jawa Timur
    Kodim 0824/Jember Gelar Donor Darah Peringati Hari Juang TNI AD ke-79 dan HUT Kodam V/Brawijaya ke-76
    Usai Penghitungan Tingkat Kecamatan, Koramil Jajaran Kodim 0824/Jember Bersama Aparat Terkat Kawal Pergeseran Logistik Pilkada Ke KPUD Kabupaten Jember
    Banjir Luapan Landa Desa Wonoasri, Dandim 0824/Jember Turun Ke Lapangan Bersama BPBD Jember
    Posramil 0824/30 Sukorambi bersama Brigif 9/K Melaksanakan Karya Bakti TNI Penghijauan, Mitigasi Bencana Tanam 1000 Pohon
    Kelompok Staf Ahli Pangdam V/Brw,  Tinjau Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis Wilayah Kodim 0824/Jember
    Dandim 0824/Jember Juga Tinjau Jalan Ambles Jalur Desa Andongrejo – Badealit
    Tanggapi Keluhan Masyarakat, Polres Jember Lakukan Penyisiran dan Razia Aksi Balap Liar 
    Ketua Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim 0824/Jember Usai Kunjungan Kerja Ke Ranting 15 Koramil 0824/14 Panti, Tinjau Indukstri Kerajinan Alat Dapur
    Cegah Stunting Pasukan TMMD Ke 117 Tahun 2023 Bagikan Gizi Tambahan Ibu Hamil dan Balita`
    Dandim 0824/Jember Hadiri Acara Buka Puasa Bersama Perguruan Silat Se-Kabupaten Jember 
    Babinsa Koramil 0824/20 Gumukmas Kerja Bakti Bersama Warga Bersihkan Jalan Desa dan Normalisasi Selokan

    Ikuti Kami